Sisi Gelap MasterChef Indonesia Dibongkar Alumni MCI: Sentil Kiki, Diskriminasi Juna Cs, Tanpa Gaji

Advertisement

Sisi Gelap MasterChef Indonesia Dibongkar Alumni MCI: Sentil Kiki, Diskriminasi Juna Cs, Tanpa Gaji

Minggu, 03 Desember 2023

Grandfinal MasterChef Indonesia 11 masih menuai kontroversi setelah Belinda MCI11 juara atas Kiki MCI11.

Sejumlah sisi ramai dibongkar dari ajang yang mendapuk Chef Juna, Chef Renatta dan Chef Arnold sebagai juri itu.

Berawal dari kontroversi nilai yang diberikan Chef Juna dan Chef Renatta pada Kiki, dan menjadikan Belinda sebagai juara, polemik terus berlanjut.

Terbaru, pengakuan Ravi Raffaelo yang merupakan kontestan MasterChef Indonesia Season 10 buka suara.

Ini terekam Ravi yang diundang ke podcast Grace Tahir dan tayang 2 Desember 2023.

Dalam podcast itu, Ravi mengungkap pengalaman selama berkompetisi MasterChef Indonesia Season 10.

Menurut Ravi, menjadi kontestan MCI, harus siap tak digaji dan tak mendapat pemasukan selama kompetisi.

Memang, para kontestan mendapatkan apartemen dan uang transportasi.

Namun, hal itu tak cukup. Dia mengaku kewalahan menjaga uang pribadinya.

Apalagi, wardrobe dan pakaian yang digunakan selama syuting MasterChef di setiap challenge bukan dari panitia.

Dia juga mengaku, sempat beberapa kali berbincang dengan Kiki yang merupakan runner up MCI 11.

Menurutnya, Kiki sempat bingung mengapa dirinya menjadi runner up.

"Kiki sempat bingung. Komentar juri kan bagus, tapi pas penilaian malah rendah," ujarnya.

Penyebabnya, komentar para juri yang menurutnya sangat baik namun saat pengumuman hasil skor malah sangat rendah.

Selain itu Ravi mengatakan bahwa sudah sejak awal dirinya cukup concern terhadap latar belakang MCI.

Dia marasa ada diskriminasi pada satu golongan tertentu dalam ajang itu.

"Ada satu momen saat masak di Prak Hyatt. Aku kan jadi kapten tim, dan selesai duluan. Sedangkan rival aku, Mario masih belum. Itu ada sekitar 1 jam-an off camera. Di sini aku udah berpikir bahwa udah ngak," jelas Ravi.

Berbeda dengan Ravi, Devina Hermawan, jebolan MCI season 5 juga ikut menyampaikan pandangannya dikutip dari Twitter @hermawan_devina pada Jumat, 1 Desember 2023.

Menurutnya, ajang kontes memasak tersebut merupakan kesempatan emas yang bisa setiap peserta ambil untuk mendapatkan pengalaman, ilmu, wawasan, serta teman baru.

"Banyak yang lupa, ikut reality show MasterChef Indonesia itu “gratis” dan atas kemauan diri sendiri," ujarnya.

"Selama proses pengambilan gambar & karantina -/+ 3 bulan, para peserta diberikan akomodasi & tempat tinggal yang sangat layak, gratis," sambungnya.

MCI adalah peluang peserta untuk memperkenalkan diri dan gaya masak mereka kepada masyarakat Indonesia secara luas.

Dia menegaskan, jika ingin melangkah maju kedepan, diperlukan passion, ketekunan, dan tentu saja kerja keras.

"Tantangan selanjutnya tidak bisa “disetting” lagi: yaitu penilaian langsung dari audience umum yang sedang mencari referensi masakan dari resep-resepmu," katanya.

Kabar Para Juara MCI dari Season 1 Sampai 10

Lantas bagaimana kabar para juara terdahulu?

1. Lucky Andreono, Juara Season 1

Berasal dari Malang, tetapi saat ini Lucky memiliki bisnis di Yogyakarta. Ia membuka restoran Lucky Grilled Ribs dan Lucky's Kitchen.

Dia juga memiliki bisnis hampers ayam asap yang divakum.

2. Desi Trisnawati, Juara Season 2

Berasal dari Bangka, Desi Trisnawati memiliki banyak bisnis di dunia kuliner.

Ada bisnis katering bernama Pesona Katering Indonesia, madu Meliponini, hingga Novilla Boutique Resort yang buka di Sumatera Selatan.

Dia juga aktif sebagai guru untuk membantu pelaku UMKM yang ingin merintis bisnis kuliner.

Desi juga suka mengajarkan ilmu memasaknya pada anak-anak.

3. William Gozali, Juara Season 3

Laki-laki yang akrab dipanggil Willgoz ini aktif sebagai YouTuber.

Dia memberikan resep-resep memasak yang mudah dipraktekkan.

Bukan hanya itu, ia juga menjalankan bisnis bernama South Bakmi Boys sejak 2020.

4. Luvita Hodiono, Juara Season 4

Dia merupakan pemenang paling muda karena umurnya masih 20 tahun saat meraih gelar tersebut.

Sejak masih menjadi kontestan, Luvita sudah dikenal dengan keahliannya membuat kue.

Setelah menjadi juara, ia membuat bisnis kue yang membuat kue ulang tahun hingga cupcake bernama Cakemosphere dan FOI Bakes & Co.

Selain itu, Luvita juga aktif sebagai YouTuber.

5.Stefani Horison, Juara Season 5

Berasal Sampit, Stefani Horison dikontrak brand kopi urban Latte.id untuk membuat lima rasa kopi mereka.

Dia juga memiliki kafe yang menjual berbagai minuman dan kopi kekinian, yang sudah memiliki 8 cabang di Jabodetabek.

Dia juga membuka bisnis kue yang dinamai Horison Dotter.

6. Eric Herjanto, Juara Season 6

Eric Herjanto membuka bisnis warung Bakmi Congkee.

Selain berbisnis, Eric yang hobi memancing juga sering memamerkan hasil memancingnya.

7. Jerry Andrean, Juara Season 7

Dia sering muncul di acara memasak di televisi.

Jerry Andrean juga mengembangkan kemampuan memasaknya dengan membuka kanal YouTube.

Lulusan Akademi Pariwisata NHI Bandung ini juga membuka restoran Rempah Bakar dan Kamabe Ramen & Bento di kota asalnya, Serang.

8. Jesselyn Lauwreen, Juara Season 8

Lulusan Le Cordon Bleu Thailand dan Perancis ini aktif sebagai YouTuber dan kerap tampil di acara televisi.

Saat ini, dia tinggal di Jakarta, Jesselyn membuka usaha Jess' Sandwiches dan Jess' Takeout.

Dia juga kemungkinan meneruskan bisnis restoran keluarganya di Medan, Restoran Miramar.

9. Cheryl Puteri Gunawan, Juara Season 9

Cheryl membuka toko kue bernama Cher Bakes sejak awal pandemi 2020.

Dia juga membuka kelas bakery untuk orang-orang yang ingin belajar membuat kue.

Cheryl bahkan membimbing langsung para peserta di kelas bakery-nya sendiri.

10. Giovanni Vergio, Juara Season 10

Giovanni Vergio dikenal sebagai seorang pengusaha dan marketing specialist, sebelum juara MasterChef Indonesia.

Bersama istrinya, dia membuka restoran bernama This Guy Cooks pada 2020.(banjarmasin.tribunnews.com)